Jangan hanya bisa karena mudah. Tapi, juga harus bisa karena susah.

— @alwaysdelheru

 

Hidup itu tidak seperti Looping dalam bahasa pemrograman. Karena cuma sekali. Jadi, berbahagialah!

— @alwaysdelheru

 

Menjalani hidup itu seperti halnya menulis coding-coding program. Kadang mudah, kadang susah. Jadi, Non mollare mai!

— @alwaysdelheru

 

Cintamu kepada seseorang sama halnya seperti variabel dalam visual basic. Dia tak akan diketahui jika tak kau deklarasikan.

— @alwaysdelheru

 

Hidup itu seperti Logika IF dalam bahasa pemrograman. Selalu ada akibat setelah sebab. Makanya, buatlah sebab yg baik, agar menghasilkan akibat yg baik pula.

— @alwaysdelheru

 

Hati itu tidak seperti HTML yg statis, melainkan seperti PHP yg dinamis.

— @alwaysdelheru

 

Jangan sia-siakan waktumu untuk sesuatu yg Null. Jika situ nggak ingin menyesal di kemudian hari.

— @alwaysdelheru

 

Berbuat baik itu jangan hanya secara teori. Secara praktek juga harus.

— @alwaysdelheru

 

Badan sama kasur udah kayak dua magnet yg beda kutub. Kalo ketemu pasti lengket banget.

— @alwaysdelheru

 

Rejeki itu datangnya bisa dari banyak arah. Jadi, situ jangan hanya fokus ke satu arah aja.

— @alwaysdelheru

 

Ngantuk akan terasa nikmat, jika datang tepat pada waktunya.

— @alwaysdelheru

 

Selalu ada cara yg kedua jika cara yg pertama gagal. Looping terus sampe solved!

— @alwaysdelheru

 

Cuma lapar dan bokek yang bisa bikin makanan nggak enak jadi enak.

— @alwaysdelheru

 

Cuma ngantuk yg bisa bikin tangan gue pegang mouse, terus ngeklik start menu, terus ngeklik shut down.

— @alwaysdelheru

 

Hidup itu… Seperti tipe data enum dalam database MySQL. Mau nggak mau, harus mau menentukan pilihan.

— @alwaysdelheru

 

Sabar memang bagus. Tapi, sabar itu seperti kota Bandung ini, ada batasnya.

— @alwaysdelheru

 

Tiada makan yg paling indah, selain makan di saat sedang lapar. Dan tiada lapar yg paling indah, selain lapar karena sudah bekerja keras.

— @alwaysdelheru

 

Jangan sampai klub sepakbola favoritmu membuat kamu bermusuhan dengan saudara-saudaramu.

— @alwaysdelheru

 

Dalam sepakbola kadang waktu akan terasa cepat saat dalam kondisi kalah, dan akan terasa lambat saat dalam kondisi menang.

— @alwaysdelheru

 

Pemenang itu bukanlah siapa yg lebih dulu mencetak gol, tapi siapa yg lebih banyak mencetak gol.

— @alwaysdelheru

 

Ngantuk adalah cara termudah untuk mendatangkan tidur. Dan tidur adalah cara termudah untuk menghilangkan ngantuk.

— @alwaysdelheru

 

Kalau ada maunya, kayak dua kutub magnet yg beda saling didekatkan. Kalau nggak ada maunya, kayak dua kutub magnet yg sama saling didekatkan.

— @alwaysdelheru

 

Susah jadi orang mudah. Dan mudah jadi orang susah. Makanya, jangan heran kalau banyak orang susah, karena itu mudah.

— @alwaysdelheru

 

Masih banyak kekurangan. Perlu banyak belajar dan belajar lagi. Jangan malas! Ingat, jangan malas! Karena yg membuat segalanya terlihat susah adalah malas.

— @alwaysdelheru

 

Ibuku adalah orang biasa yg luar biasa. Bahkan hanya dengan senyumnya, seolah-olah semangat yg tadinya hilang bisa muncul lagi.

— @alwaysdelheru

 

Dunia tak sesempit layar handphone saya. Selalu ada jalan untuk yg selalu berusaha mencari jalan. Tetap semangat, Tuhan tak pernah tidur.

— @alwaysdelheru

 

Jangan hanya secara dunia maya kau terlihat baik. Secara dunia nyata juga harus.

— @alwaysdelheru

 

Life is not only about your life. Coba liat ke arah jam 9. Coba liat ke arah jam 3. Coba liat ke arah jam 6. Coba liat ke arah jam 12.

— @alwaysdelheru

 

Semangat itu seperti ban motor. Sewaktu-waktu bisa saja kempes. Kalau kempes ya harus dipompa. Dan beruntunglah orang yg mempunyai pompa itu.

— @alwaysdelheru

 

Jangan hanya jadi orang yg melihat. Tapi juga jadilah orang yg dilihat.

— @alwaysdelheru

 

Yg terpenting dalam hidup, adalah jangan pernah bosan untuk hidup. Tetap semangat! Gusti Allah mboten sare!

— @alwaysdelheru

 

Aku adalah seperti apa yg terlihat di cermin saat Ibu bercermin. Jika Ibu senang, maka aku juga senang. Dan juga sebaliknya.

— @alwaysdelheru

 

Walau secara nyata tak bisa bersalaman, setidaknya secara maya masih bisa. Mohon maaf ya. Tak hanya lahir, tapi juga batin.

— @alwaysdelheru

 

Jadi orang itu harus seperti idhar dalam ilmu tajwid. Harus jelas.

— @alwaysdelheru